Rekayasa Perangkat Lunak (RPL)
Rekayasa Perangkat Lunak atau biasa disingkat dengan RPL adalah salah satu bidang profesi dan juga konsentrasi keahlian yang mempelajari tentang pengembangan perangkat-perangkat lunak termasuk dalam hal pembuatannya, pemeliharaan hingga manajemen organisasi dan manajemen kualitasnya. Bisa dikatakan RPL ini merupakan sebuah perubahan yang terjadi pada perangkat lunak guna melakukan pengembangan, pemeliharaan, dan pembangunan kembali dengan menerapkan prinsip rekayasa sehingga memperoleh perangkat lunak yang bisa bekerja secara lebih efisien dan efektif pada user nantinya.
Di SMK Negeri 7 Baleendah terdapat Program Keahlian Pengembangan Perangkat Lunak dan Gim atau sebelumnya keahlian Rekayasa Perangkat Lunak (RPL) yang lahir pada tahun 2015. Program keahlian pengembangan perangkat lunak dan gim ini menjadi salah satu program yang paling diminati, karena dengan perkembangan Teknologi yang begitu cepat, hampir semua komponen kehidupan saat ini memerlukan Aplikasi, dan orang yang mampu menyediakan aplikasi tersebut adakah lulusan PPLG.
Adapun untuk Visi dan Misi Program Keahlian Pengembangan Perangkat Lunak dan Gim adalah " Menjadikan Program Keahlian Pengembangan Perangkat Lunak dan Gim sebagai pusat program keahlian yang mempunyai etos kerja yang tinggi, Disiplin, Inovativ, Kreatif, Kompetitif, Serta Menciptakan lulusan yang memiliki keimanan kepada tuhan yang maha esa, berakhlaqul karimah, berjiwa sosial dalam kehidupan bermasyarakat ".
MISI
- Mengembangkan sumber daya manusia yang unggul dalam bidang teknologi informasi yang dilandasi keimanan dan ketakwaan.
- Menyiapkan sarana prasarana pendidikan sesuai dengan kebutuhan dan perkembangan teknologi.
- Meningkatkan proses pembelajaran sesuai Standart Nasional Pendidikan dan Industri.
- Menjalin hubungan kerjasama dengan IDUKA dan instansi yang bergerak di bidang teknologi informasi.
- Menyiapkan lulusan agar mampu memilih karir, berkompetisi, dan mengembangkan sikap profesionalisme.
- Menyiapkan lulusan yang berkualitas dan mampu bersaing di dunia kerja maupun industri kreatif.
- Menyiapkan lulusan agar mampu melanjutkan ke pergururan tinggi.
Prospek Lulusan
- Developer IT
- Programmer
- IT Konsultan
- System Analyst
- Database Engineer / Database Administrator
- Web Engineer
- Software Tester
- IT Support dan Freelancer