Perkembangan teknologi senantiasa seiring dengan perkembangan ilmu pengetahuan. Namun bisa berlaku sebaliknya, di mana perkembangan teknologi lebih cepat dibanding ilmu pengetahuan. Contohnya adalah teknologi informasi dan komunikasi.

Materi Teknologi Informasi dan Komunikasi pada buku ini dikemas secara ringkas dan sistematis. Dilengkapi dengan materi pengayaan untuk menambah wawasan dan pengetahuan kalian. Penyajiannya dengan bahasa yang sederhana agar lebih mudah dipahami. Buku ini dilengkapi pula dengan tugas dan kegiatan praktik sehingga peserta didik mampu mengaplikasikannya dalam kehidupan sehari-hari.

Daftar BAB dalam buku ini :

  • Operasi Dasar Komputer
  • Fungsi dan Proses Kerja Perangkat Teknologi Komputer
  • Ketentuan Penggunaan Teknologi Informasi dan Komunikasi
  • Sistem Operasi Komputer
  • Perangkat Lunak Pengolah Kata
  • Microsoft Visual Basic 6.0